Mata kuliah ini memperkenalkan mahasiswa terhadap berabagai konsep, teknis, jenis, pendekatan, dan karakteristik suatu metode penelitian, khususnya dalam bidang teknologi informasi. Di dalam mata kuliah ini, mahasiswa dilatih untuk dapat menganalisis kondisi penelitian terkini di bidang teknologi informasi, sehingga dapat menyusun usulan topik penelitian yang mutakhir.

 Dalam mata kuliah ini, mahasiswa juga akan mempelajari berbagai teknik pengumpulan data yang dapat digunakan dalam penelitian teknologi informasi, seperti survei, wawancara, studi kasus, dan eksperimen. Pada akhirnya, mata kuliah ini bertujuan membekali mahasiswa dengan keterampilan dalam menulis laporan atau artikel ilmiah yang berkualitas.